Peluang Usaha Bisnis Rumahan Modal Kecil untuk Sampingan contoh cv, contoh surat resmi, pertanyaan

Peluang Usaha Ternak Bebek Hibrida Cepat Penen Untung Besar

Bisnisrumahan

Peluang usaha ~ Bebek atau seringkali disebut juga dengan itik merupakan sejenis hewan unggas yang berasal dari Amerika Utara. Bertahun - tahun itik - itik yang tadinya liar kemudian di jinakkan dan dipelihara untuk berbagai keperluan. Telur dan daging merupakan jenis komuditi dari hewan bebek yang paling banyak di produksi dan digunakan. Ada beberapa keuntungan dalam memelihara bebek daripada jenis unggas lain diantaranya :

  • Lebih tahan pada penyakit sehingga resiko kematian lebih kecil dari unggas lain seperti ayam
  • Lebih mudah pemberian pakan karena bebek termasuk ke dalam unggas yang rakus, anda bisa memberinya makan - makanan alami yang tidak harus membeli di pasaran. Nasi sisa, enceng gondok dan sayur sisa merupakan salah satu makanan "gratisan" yang bisa anda jadikan pakan bebek. Namun, karena kerakusannya ini, membuat pakan bebek lebih banyak dibanding dengan bebek lain
  • Daging bebek lebih lezat dibandingkan dengan jenis daging unggas lain
Dari berbagai kelebihan ternak bebek diatas, meka tidak salah jika banyak peternak yang kemudian mencoba peruntungan untuk memelihara bebek sebagai jalur bisnis potensial guna memenuhi kebutuhan hidup. Sayangnya, bebek memiliki kelemahan khususnya pada segi produksi. Bebek termasuk hewan yang lambat berkembang, untuk dapat mencapai ukuran bebek konsumsi, setidaknya memerlukan waktu 3 bulan sejak penetasan sehingga produksi bebek kurang optimal.
Peluang Usaha Ternak Bebek Hibrida Cepat Penen Untung Besar

Dari latar belakang masalah diatas, peternak di Mojosari mencoba untuk menemukan jenis bebek yang cepat panen dengan masa pertumbuhan yang relatif singkat. Bebek hibrida merupakan persilangan dari bebek mojosatri ( itik lokal ) dengan bebek Peking. Dari persilangan ini menghasilkan jenis bebek baru yang memiliki kelebihan diantaranya :

  • Memiliki masa produksi lebih cepat dibanding bebek lokal
Jika pada bebek lokal membutuhkan waktu 2 - 3 bulan masa pertumbuhan hingga panen. Pada bebek hibrida rata - rata pada usia 45-60 hari sudah dapat dipanen
  • Memiliki cita rasa daging yang lebih lezat
  • Lebih irit
Pakan tiap ekor itik lokal hingga mencapai berat 1,4 Kg membutuhkan pakan seberat 4 Kg, sementara untuk itik hibrida, untuk mencapai bobot 1,6 - 2 Kg hanya membutuhkan pakan sebanyak 2,7 Kg. 
  • Lebih banyak produksi
Itik hibrida dapat mencapai bobot 1,6 Kg - 2 Kg setalah 40 - 50 hari sementara bebek lokal membutuhkan waktu 2-3 bulan untuk mencapai bobot 1,2 Kg - 1,4 Kg.

Dari pemaparan tentang kelebihan bebek diatas, jelas sekali bahwa peluang bisnis beternak bebek hibrida lebih menguntungkan daripada bebek lokal. Namun, DOD ( anakan) bebek ini memang lebih mahal sehingga anda harus mengeluarkan modal yang lebih banyak dibandingkan memelihara itik jenis lokal. Berikut ini adalah analisa usaha ternak bebek hibrida.

Analisa Peluang Usaha Ternak Bebek Hibrida


PENGELUARAN
Keperluan
Volume
Harga Satuan
Total
DOD / anakan
300
Rp. 7.500
Rp. 2.250.000
Pakan


Rp. 4.500.000
Obat dll


Rp. 100.000
 Total


 Rp. 6.850.000,-

Pemasukan :
Jumlah kematian : 300 x 5% = 15 ekor, sehingga panen 285 ekor
Dengan asumsi harga bebek dengan bobot 1,5 Kg – 1,6 Kg adalah Rp. 35.000 maka didapatkan penghasilan sebagai berikut :
Pendapatan = 285 x 35.000 = 9.975.000
Pendapatan bersih = Rp. 9.975.000 – 6.850.000 = Rp. 3.125.000 

Lumayan bukan? apakah anda ingin mencoba bisnis ini? peluang usaha ternak bebek hibrida masih terbuka buntuk anda. Anda harus tekun untuk dapat mencapai kesuksesan di bisnis ini.