Peluang Usaha Bisnis Rumahan Modal Kecil untuk Sampingan contoh cv, contoh surat resmi, pertanyaan

Hambatan Dalam Bisnis Coffe Corner

Gunawan A.P

Banyak orang yang suka dengan kopi karena memang kopi adalah salah satu minuman yang hangat dan bersahabat sehingga sangat cocok pula menjadi teman dalam berbagai aktivitas, apalagi ketika malam tiba pastinya kopi menjadi teman yang setia untuk kita nikmati. Apalagi kita sudah tahu bahwa saat ini banyak sekali variasi kopi yang tercipta. Sudah pastinya hal ini akan menjadi dampak positif karena dengan aneka kreasi dan variasi kopi yang ada membuat semakin banyak orang melirik dan menyukai kopi. Dahulu memang kopi rata – rata hanya disukai oleh laki – laki akan tetapi saat ini wanitapun juga suka dengan kopi yang rasanya sangat bervariasi ini.

Bisnis Kedai Kopi alias Coffe Corner

Jika kita ingin memulai suatu bisnis di bidang kuliner, rasanya bisnis coffe corner dapat kita jalankan. Dengan blended yang baik pastinya akan mudah usaha kuliner kita diterima masyarakat luas mulai dari kalangan remaja hingga dewasa dan orang tua. Karenanya upayakan menciptakan sebuah kreasi dan blended yang baik.

Namun satu hal yang harus kita perhatikan ketika membuat sebuah bisnis coffe corner yakni pada hakikatnya banyak sekali hambatan yang akan kita temukan. Namun tenang saja karena tak ada suatu hal yang tidak dapat kita atasi ketika kita mau berusaha. Nah, simak berikut ini Hambatan Dalam Bisnis Coffe Corner diantaranya :

1. Harga bahan baku yang mahal
Rata – rata pelaku bisnis kuliner terpuruk ketika mengalami masalah bahan baku. Lonjakan bahan baku memang sangat menyakitkan bagi pelaku bisnis kuliner mungkin kita juga pernah merasakannya. Termasuk bahan baku kopi ketika mengalami lonjakan pasti akan membuat kita terpuruk dan mempengaruhi harga jual. Namun kita dapat berlaku kreatif supaya pelanggan tidak kecewa ketika harga jual melonjak yakni dengan membuat produk yang lebih baik.

2. Banyaknya pesaing
Maraknya bisnis coffe shop, tentunya akan menjadi pesaing bagi bisnis coffe corner. Karena hal itu kita harus memiliki ide kreatif untuk membuat bisnis kita lebih diminati oleh pecinta kopi. Misalnya membuat dengan  blended yang berbeda.

Itulah beberapa hambatan yang mungkin harus kita pikirkan supaya dapat berlaku arif dalam memulai usaha. Semoga uraian yang telah kita simak mengenai  Hambatan Dalam Bisnis Coffe Corner bermanfaat.