Peluang Usaha Bisnis Rumahan Modal Kecil untuk Sampingan contoh cv, contoh surat resmi, pertanyaan

Peluang Usaha Menguntungkan Ternak Kelinci Cepat Sukses

Usaha Sampingan Ternak Kelinci Modern - Kelinci merupakan hewan yang sangat lucu dan menggemaskan. Tidak heran jika banyak orang yang hobi memelihara kelinci. Selain lucu, ternyata kelinci juga memiliki potensi bisnis yang cukup besar loh. Peluang usaha ternak kelinci dapat dilakukan oleh siapa saja, baik pria ataupun wanita. Usaha ini juga tidak membutuhkan skill atau kemampuan khusus, yang penting anda mengetahui seluk beluk dalam pemeliharaan kelinci.

Cara Ternak Kelinci Hasil tokcer
Ada banyak yang bisa diambil manfaatnya dari hewan kelinci, seperti daging dan kulitnya. Namun, ada juga kelinci yang memang hanya cocok untuk dipelihara seperti kelinci hias. Untuk menjalankan usaha ternak kelinci tidak sulit, makanannya sangat mudah di dapat, kandangnya mudah dibuat bahkan sudah banyak yang jual dipasaran, dan kotorannya pun mudah dibersihkan.

Untuk menjalankan usaha kelinci ini sebaiknya anda sediakan lahan yang luas supaya bisa menampung banyak kelinci. Selain itu, juga untuk menjaga jarak dari pemukiman warga karena kotoran kelinci memang agak bau. Namun, dari kotoran kelinci ini juga bisa dijadikan pupuk loh. Memulai usaha kelinci sebaiknya juga disesuaikan dengan modal yang anda miliki.

Peluang Usaha Ternak Kelinci Pedaging Modern

Sebenarnya, usaha ternak kelinci ini tidak membutuhkan modal yang terlalu besar tergantung dari berapa banyak kelinci yang akan anda ternakkan. Berikut ini analasia mengenai peluang usaha ternak kelinci lebih mendalam, silakan disimak ya :

1. Investasi Awal :
Harga per ekor kelinci pejantan yaitu Rp 250.000 x 5 ekor = Rp 750.000
Sedangkan untuk kelinci betina anda beli dalam jumlah yang banyak, misalkan 30 ekor x Rp 250.000 = Rp 7.500.000

2. Pembuatan kandang kelinci : Rp 3.500.000

Img Source: www.matapencaharian.com
Contoh Gambar Kandang Kelinci Ternak

3. Biaya pakan kelinci :
Polar 60 kg x 2.700 x 12 bulan = Rp 1.944.000
Pap 20 kg x Rp 5.000 x 12 bulan = Rp 1.200.000
Pakan Hijau 15 karung x 5000 x 12 bulan = Rp 900.000
Tempat makan dan tempat minum = Rp 700.000
Vitamin untuk kelinci = Rp 500.000
Kebutuhan lainnya =Rp 400.000
Total investasi awal = Rp 17.394.000

Dalam setahun kelinci bisa melahirkan kurang lebih 8-10 kali. Setiap melahirkan bisa menghasilkan anak sebanyak 4-12 ekor kelinci (kebanyakan 8 ekor kelinci). Kita ambil tengahnya saja, misalkan dalam setahun beranak 7 kali dengan jumlah 8 ekor setiap kali melahirkan. Maka keuntungan yang akan anda dapatkan yaitu :

30 indukan x 7 kali melahirkan x 8 ekor anak = 1.680 ekor. Untuk anak kelinci yang berusia 1,5 bulan bisa dijual dengan harga Rp 30.000. Ini merupakan harga yang fluktuatif, bisa naik dan bisa juga turun.

1680 ekor x Rp 30.000 = Rp 50.400.000,
berarti keuntungan anda ditahun pertama :
Rp 50.400.000 (penghasilan per tahun) – Rp 17.394.000 (Investasi awal) = Rp 33.006.000

Sedangkan untuk tahun berikutnya, anda tinggal mengurangi biaya pembuatan kandang dan juga pembelian bibitnya saja untuk menentukan keuntungan. Semakin banyak indukan dan anak kelinci yang anda ternak, maka akan semakin besar pula keuntungan yang anda dapatkan.

Perhitungan keuntungan diatas hanyalah perhitungan kasarnya saja. Karena, biasanya harga jual kelinci selalu melebihi harga standar, jadi bisa saja keuntungan yang anda dapatkan melebihi perhitungan diatas. Untuk peranakan kelinci, biasanya juga banyak loh yang menjual hingga Rp 50.000 per ekornya. Peluang usaha ternak kelinci memiliki potensi yang cukup besar, apalagi peminatnya selalu bertambah setiap tahunnya.